Baznas Bazis Jaktim Bantu 3 Kursi Roda dan Santuni 10 Anak Yatim Pisangan Timur

oleh
oleh
Para anak yatim terima santunan dalam masjid

JAKARTA, REPORTER.ID.- Baznas Bazis Jakarta Timur, memberi bantuan tiga kursi roda kepada penyandang disabilitas dan santunan kepada 10 anak yatim-piatu warga Kelurahan Pisangan Timur, Kecamatan Pulogadung, Senin (1/2/2021). Acara dilangsungkan di Masjid At Thohariyah, Kelurahan Pisangan Timur dengan keikutsertaan Lurah setempat Muhammad Iqbal.
Koordinator Baznas Bazis Jakarta Timur, Aminuddin, S.Kom, dalam kesempatan itu menandaskan mereka yang menerima bantuan itu benar benar dari masyarakat kurang mampu.
“Ambillah zakat dari harta mereka guna membersihkan dan mensucikan mereka, dan berdoalah untuk mereka. Sesungguhnya doamu itu ketenteraman jiwa bagi mereka. Allah Maha Memdengar, Maha Mengetahui,” ujar Aminuddin mengutip terjemahan Surat At-Taubah ayat 103 dari Alquranul Karim.
Kesepuluh anak yatim tersebut masing masing menerima Rp 2,7 juta sehingga total Rp 27 juta.
Diakui permohonan dari warga kurang mampu itu semula dialamatkan ke Baznas Bazis DKI Jakarta namun dilaksanakan Baznas Bazis Jakarta Timur dari pengumpulan ZIS tahun 2020 yang lalu.
Sementara Lurah Pisangan Timur Muhammad Iqbal menghimbau agar warganya gemar bersedekah yang dapat disalurkan melalui Baznas Bazis Jakarta Timur.
“Karena hasilnya nyata dari kita kembali untuk kita pula,” kata Lurah Iqbal.
Tercatat hasil pengumpulan zakat, infaq dan shodaqoh (ZIS) kelurahan Pisangan Timur tahun 2020 Rp 61.488.000,- atau 65% dari target.
Bantuan kursi roda untuk warga disabilitas dikirimkan langsung ke rumah masing masing. Mereka adalah Siti Sainah warga Jl Cipinang Kebembem RT07/02, Berry Riyanto Yanuar warga Jl Pisangan Lama III RT 09/11 dan Kasihanto warga Jl Cipinang Kebembem RT 08/02.
“Tentunya bantuan ini sangat bermanfaat bagi warga di masa pandemi COVID 19i,” pungkas Lurah Iqbal. (PRI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *