JAKARTA,REPORTER.ID– Dua rumah dhuafa di Kelurahan Cipinang Besar Utara (CBU), Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat (11/6/2021) selesai direhabilitasi total dalam program Bedah Rumah Dhuafa Baznas Bazis DKI Jakarta 2021.
Penyerahan kunci rumah dilakukan Camat Jatinegara Endang Sofyan kepada pemiliknya masing- masing Ny Yulidah (54) di RT 005/010 dan Ny Ningsih (63) di RT 003/09 Kelurahan CBU.
Hadir saat itu Lurah CBU Evi Erawati bersama Kasie Kesranya.
“Dengan demikian tahun 2021 ini sudah 25 rumah dhuafa di Jakarta Timur yang selesai dipugar total dengan biaya Rp50 juta/rumah dan dikembalikan oleh Baznas Bazis Jakarta Timur kepada pemiliknya masing masing,” kata Plt Koordinator Baznas Bazis Jakarta Timur Eka Nafisa kepada Reporter.id.
“Jumlah itu terbagi dalam 4 tahap. Tahap I ada 7 rumah, tahap II hanya 2 rumah yaitu rumah roboh, tahap III mencapai 9 rumah, dan tahap IV ada 7 rumah. Jadi total 25 rumah,” tambah Eka Nafisah.
Dijelaskannya, pada kesempatan tersebut Camat Jatinegara Endang Sofyan berpesan agar penerima bantuan tersebut pandai bersyukur.
“Yaitu dengan memelihara tempat tinggalnya tersebut beserta lingkunganya agar bertambah nyaman,” ujarnya.
Sedang Eka juga mengharapkan para penerima bantuan bedah rumah itu meningkatkan kualitas ibadahnya dan memupuk kebersamaan dengan lingkungannya.
Menurut Eka Nafisah tidak semua penyerahan kembali rumah yang selesai dibedah dilakukan secara seremonial. “Kita harus mematuhi protokol kesehatan dengan 5 M,” tambahnya.
Sementara tepat dua pekan lalu Baznas Bazis Jakarta Timur tercatat baru 18 rumah dhuafa yang selesai direhab total.
Berarti dalam 2 pekan pihak pemborong mitra Baznas Bazis DKI mampu menyelesaikan bedah rumah dhuafa sebanyak 7 unit. (PRI).