JAKARTA, REPORTER.ID– DPP Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) telah memotong hewan qurban seekor sapi dan 3 ekor kambing di kantornya, Jl Jampea, Kecamatan Koja, Jakarta Utara tepat hari raya Idul Adha (20/7) yang lalu. Sebanyak 150 paket daging qurban ditambah sembako telah didistribusikan kepada komunitas Tionghoa Muslim di seluruh DKI Jakarta. Plt Ketua Umum DPP PITI H Denny Sanusi mengungkapkan hal itu di Jakarta Kamis (22/7).
“Pengiriman daging qurban dilakukan dengan pick-up dan gojek sampai di tempat mustahiq. Kita kali ini menjemput bola,” kata Denny Sanusi.
Dikatakan oleh Denny, dalam suasana pandemi dan diterapkannya PPKM Darurat sekarang ini memang pihaknya melaksanakan protokol kesehatan 5M dengan ketat.
Makanya KH Fefen Effendi yang biasa memberikan tausiah atau ceramah tidak dapat hadir. Begitu pula Ketua DPD PITI Jakarta Utara dan Jakarta Timur masing masing H Ilham dan H Sammy F Massie.
Namun tetap jalan dengan tema Tebar Manfaat dengan Berqurban.
Sementara Ketua DPW PITI DKI /Jakarta Raya Dr Fandi Sanusi MA mengungkapkan, sebelum penyembelihan hewan qurban dilakukan sholat Idul Adha 1442 H dengan jamaah terbatas keluarga dengan tetap jaga jarak. Penyembelihan sapi dilakukan H Denny Sanusi diiringi suara takbir. Baru diikuti penyembelihan kambing.
Hadir pada kesempatan itu Ketua DPD PITI Jakarta Selatan Wahid Mahendra S.Pi dan Ustadz Firdaus Sanusi Lc selaku pimpinan pemuda PITI, di samping tim jagal. (PRI)